“Jika kau bukan anak seorang Raja, maka menulislah”, demikian petuah Imam Al-Ghazali. Mungkin makna yang terkandung dalam petuah Imam Al-Ghazali ini yakni dengan menjadi seorang Penulis, kita dapat menjadikan gagasan dan pemikiran kita tetap dikenang dan terabadikan oleh sejarah. Bahkan, para penulis masyhur zaman dahulu memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap perubahan dunia melalui tulisan mereka.
Dengan menulis, kita akan dikenal dan dikenang. Karena jika kita bukan seorang yang memiliki kekuasaan atau dari keturunan bangsawan dan juga bukan anak seorang ulama besar maka kita tidak akan dikenal oleh orang lain. Melalui tulisan berupa ide- ide, ilmu yang bermanfaat, pengetahuan dan banyak hal lainnya memungkinkan kita untuk menjadi seorang yang dikenal. Paling tidak oleh orang yang membaca tulisan kita.
Peribahasa Latin kuno menyatakan verba volent scripta manent, yang memiliki makna : "Apa yang terkatakan akan segera lenyap. Apa yang tertulis akan menjadi abadi". Dengan kata lain : Semua yang tertulis itu akan abadi, dan yang hanya terucap akan hilang bersama angin.
2 (dua) wejangan ini yang menjadi penyemangatku, sehingga Blog Anak Bangsa ini hadir. By the way, ini adalah tulisan pertamaku di blog. Entah kedepan apa isi blog ini nanti dan seberapa konsistennya aku ngeblog, hanya waktu yang akan menentukan. Yang terpenting, minat menuliskan dapat tersalurkan.
Bukan untuk menjadi terkenal, bukan untuk selalu dikenang. Aku hanya ingin menuangkan ide, pikiran dan opini-opini melalui tulisan. Membagikan berbagai ilmu pengetahuan yang bermanfaat dan pelajaran-pelajaran hidup lainnya.
Marisa,
11 September 2008
0 Komentar
Stop Komentar SPAM
Berkomentarlah dengan Sopan
Salam Anak Bangsa